Sebuah kabar mengungkapkan bahwa Samsung saat ini tengah menyiapkan Galnote (Galaxy Note) 4 yang rencananya akan dirilis pada 3 September mendatang. Menurut informasi yang Softrickinfo peroleh dari sebuah situs berita online, ada beberapa fitur di Galnote 4 yang akhirnya terungkap. Fitur-fitur tersebut seperti Swipe to Launch Motion Launcher, Aqua Capture, Multi Network for Booster, dan Smart Fingerprint.
Fitur Swipe to Launch Motion Launcher memungkinkan pengguna untuk mengaktifkan fungsi wake up dan membuka atau menjalankan aplikasi tertentu meski layar dalam keadaan mati. Fitur ini dikabarkan mirip dengan fitur Motion Launcher yang terdapat pada HTC One M8. Fitur Aqua Capture memungkinkan pengguna dapat mengambil gambar saat berada di dalam air.
Selanjutnya fitur Multi Network for Booster, fitur ini dikabarkan mirip dengan fitur Download Booster yang terdapat pada Galaxy S5. Dengan fitur yang mengkombinasikan sinyal WiFi dan penggunaan data mobile, memungkinkan pengguna untuk menikmati proses download yang lebih cepat. Terakhir fitur Smart Fingerprint, fitur ini dikabarkan dapat memungkinkan pengguna untuk menggunakan sensor sidik jari.
Itulah beberapa informasi tentang beberapa fitur di Galnote 4 yang akhinya terungkap. Ingin tahu kepastiannya seperti apa? Kita tunggu saja hasil dari IFA 2014 yang akan berlangsung pada tanggal 5 hingga 10 September 2014 mendatang di Berlin, Jerman.
Komentar
Posting Komentar