Softrickinfo Resmi Gunakan Domain [dot]Com

softrickinfodotcom
Beberapa hari yang lalu Softrickinfo telah mengabarkan bahwa blog yang sederhana ini akan berganti domain. Sebelumnya Softrickinfo menggunakan domain bawaan blogger dengan akhiran [dot]blogspot[dot]com di belakang nama Softrickinfo. Alhamdulillah kini Softrickinfo telah mendapat kesempatan untuk berganti domain dan hanya menggunakan akhiran [dot]com di belakang nama Softrickinfo.

Seperti yang sudah Softrickinfo bahas pada postingan sebelumnya, bahwa untuk berganti domain Softrickinfo sempat meminta bantuan pada salah seorang teman yang sudah biasa dalam hal membeli domain. Sempat ditanya apakah akan menggunakan selfhost atau direct domain untuk domain yang akan Softrickinfo gunakan. Karena niatnya hanya untuk berganti domain, Softrickinfo memutuskan untuk menggunakan direct domain saja.

Jadi setiap pengunjung yang mengakses halaman Softrickinfo melalui http:/softrickinfo.blogspot.com akan secara otomatis diarahkan menuju ke http://softrickinfo.com. Dengan begitu Softrickinfo tidak khawatir akan kehilangan pengunjung setia Softrickinfo.

Meskipun begitu, Softrickinfo harus siap menghadapi efek samping dari perganti domain ini, meskipun efek sampingnya tidak separah jika kita menggunakan hosting dan domain sendiri.

Komentar

  1. post tutorialnya dong ka

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saya dibantu teman, bukan ganti domain sendiri. jadi tidak bisa memberikan tutorialnya, maaf ya.

      Hapus
    2. Ngga perlu pakai tutorial Sis karena semua urusan teknisnya sudah diserahkan kepada ahlinya, tinggal dibayar jasanya. Hehehe... :-)

      Hapus
  2. Alhamdulillah sudah naik 1 tingkat, tinggal terus dikembangkan. Insya Allah dapat menjadi salah satu blogger profesional nantinya. Aminnn... :-)

    BalasHapus
  3. Alhamdulillah sudah naik 1 tingkat, semoga bisa menjadi salah satu blogger profesional Kalimantan Barat nantinya. Aminnn... Btw, kolom Comment as dibawah ditambahin agar bisa akses berdasarkan Nama dan Link Blog donk. Lumayan kan bisa buat nambah2 backlink... :-)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Oke deh, kemarin sengaja dibatasi karena banyak anonim. Terima kasih juga telah membantu dan memberi saran untuk kemajuan blog ini. Fitur komentar Name/Url akan segera ditambahkan.

      Hapus
  4. Balasan
    1. Besok kan ada kopdar tu di gayatri, pas kebetulan Bahrul juga sekalian bayar jasa domainnya bang Dwi, jadi bisa lah minta traktir sama bang Dwi besok.

      Hapus

Posting Komentar